Pecinta Alam? Ini Daftar Air Terjun Tertinggi di Asia yang Bisa Anda Kunjungi

Asia tidak hanya terkenal sebagai salah satu benua di dunia yang memiliki populasi manusia terbanyak di dalamnya. Namun, ada beberapa kekayaan alam nan indah seperti pegunungan, laut, hingga air terjun yang memanjakan mata. Beberapa air terjun bahkan cukup tinggi dan deras. Nah, berikut ini adalah air terjun tertinggi di Asia yang perlu Anda ketahui sebagai tambahan wawasan. Apa saja ya kira-kira?
Asia tidak hanya terkenal sebagai salah satu benua di dunia yang memiliki populasi manusia terbanyak di dalamnya. Namun, ada beberapa kekayaan alam nan indah seperti pegunungan, laut, hingga air terjun yang memanjakan mata. Beberapa air terjun bahkan cukup tinggi dan deras. Nah, berikut ini adalah air terjun tertinggi di Asia yang perlu Anda ketahui sebagai tambahan wawasan. Apa saja ya kira-kira?

Air Terjun Hannoki di Jepang

Pecinta Alam? Ini Daftar Air Terjun Tertinggi di Asia yang Bisa Anda Kunjungi

Mencapai ketinggian 500 meter, Hannoki-no-taki atau air terjun Hannoki yang berada di Jepang ini menjadi yang tertinggi di Jepang, bahkan Asia. Apabila Anda berniat melihat langsung keindahan air terjun Hannoki saat sedang deras, maka sebaiknya datang antara bulan April hingga Juli.

Bulan April dan Juli adalah waktu terbaik untuk mengunjungi air terjun di Jepang karena pada saat itu, salju di kawasan Midagahara meleleh. Selain Hannoki, di Jepang juga terdapat air terjun Shomyo yang terletak tidak jauh dari air terjun Hannoki. Shomyo-daki pun termasuk salah satu air terjun tertinggi karena memiliki ketinggian mencapai 350 meter.

Air Terjun Kathu di Thailand

Pecinta Alam? Ini Daftar Air Terjun Tertinggi di Asia yang Bisa Anda Kunjungi

Air terjun Kathu di Thailand menjadi air terjun tertinggi di Asia dengan ketinggian yang dimiliki 396 meter. Jarak air terjun Kathu hanya 17 km dari Pantai Karon, sehingga jika Anda ingin berwisata yang menyenangkan, bisa mengunjungi kedua tempat ini sekaligus. Ingat, hindari datang ke air terjun ini saat musim panas karena biasanya air akan surut dan mengering.

Beberapa review pengunjung yang sudah datang ke air terjun Kathu mengatakan jika tempat menarik ini sayangnya tidak terawat dan penuh sampah. Jadi, jika nanti Anda berkesempatan untuk mengunjungi air terjun Kathu, jangan lupa jaga kebersihan dan hindari merusak lingkungan, ya!

Air Terjun Nohkalikai di India

Pecinta Alam? Ini Daftar Air Terjun Tertinggi di Asia yang Bisa Anda Kunjungi

Tidak hanya terkenal dengan filmnya, India nyatanya juga memiliki air terjun yang cukup tinggi. Yaitu air terjun Nohkalikai yang memiliki ketinggian 340 meter atau sekitar 1115 kaki. Selain itu, letak air terjung ini hanya lah 5 km dari pusat kota dan dekat dengan Cherrapunji yang merupakan tempat terbasah di bumi. Disarankan, Anda sebaiknya mendatangi Air Terjun Nohkalikai ini ketika musim hujan, ya!

Air terjun ini ternyata membawa keberkahan tersendiri bagi masyarakat yang tinggal di sekitarnya, ini karena tanahnya menjadi subur. Tidak hanya itu, pemandangan indah juga bisa dinikmati dari tempat ini ketika air sedang deras di musim hujan.

Air Terjun Aliwagwag di Filipina

Pecinta Alam? Ini Daftar Air Terjun Tertinggi di Asia yang Bisa Anda Kunjungi

Air Terjun Aliwagwag di Filipina, yang tepatnya berada di pulau Mindanao, Filipina selatan tersebut tidak hanya sebagai tempat wisata, tapi juga menjadi sumber drainase utama bagi daerah sekitarnya. Tinggi air terjun Aliwagwag ini mencapai 337 meter atau sekitar 1110 kaki yang kemudian menjadi penyedia irigasi untuk lebih dari 1.600 hektar atau sekitar 11 sawah di desa Cateel.

Punya kenampakan seperti tangga, Anda jika memiliki waktu luang dan sedang berada di Filipina, bisa coba mengunjunginya. Letaknya pun hanya 15 mill dari dari Cateel Poblacion dan sekitar 200 mil timur Kota Davao.

Selain keempat air terjun di atas, masih ada lagi beberapa lagi yang layak masuk dalam jajaran air terjun tertinggi di asia seperti Air Terjun Lanshiang di India dengan ketinggian 337 meter, Air Terjun Tone Teh di Thailand yang memiliki ketinggian 320 meter, dan beberapa lainnya lagi. Bagaimana? Apakah Anda berminat mengunjungi salah satunya?

Anda mungkin menyukai ini

Comments

  1. To insert a code use <i rel="pre">code_here</i>
  2. To insert a quote use <b rel="quote">your_qoute</b>
  3. To insert a picture use <i rel="image">url_image_here</i>
Tinggalkan komentar sesuai topik tulisan, komentar dengan link aktif tidak akan ditampilkan.
Admin dan penulis blog mempunyai hak untuk menampilkan, menghapus, menandai spam, pada komentar yang dikirim